Kehadiran Mesin Pengemas Otomatis Memberikan Solusi Pengemasan Yang Efektif

Dalam setiap mesin pasti ada bagian atau sparepart yang menunjang untuk berfungsinya mesin tersebut. Sama seperti mesin pengemas otomatis, pastinya ada beberapa part yang sangat penting atau krusial dalam mesin tersebut. Mulai dari part yang nampak dimuka sampai yang tidak nampak dimuka. Fungsi dan kegunaannya pun berbeda. Tergantung dari masing-masing partnya.

Mesin pengemas ini memiliki berbagai macam part dan kegunaan. Partnya pun beragam dan memiliki peranan dan fungsi sendiri – sendiri. Banyak mungkin disini teman – teman yang belum mengetahui apa itu mesin pengemas otomatis serta part – partnya. Jadi disini penulis akan menjelaskan sedikit mengenai salah satu bagian yang ada.

Nama part tersebut adalah corong kemasan, yaitu part yang ada pada mesin kemas otomatis. Apa itu corong? Corong adalah sebuah part dimana letaknya berada didepan mesin berbentuk lonjong atau bisa dikatakan bulat yang berlubang ditengahnya. Lalu apa fungsinya? Dan seberapa fungsi dari corong tersebut meskipun part corong tersebut tidak ada atau salah dalam penentunan?

Berikut fungsi mesin pengemas otomatis : 

1. Pengatur ukuran plastik

Corong ini berfungsi sebagai media pengatur ukuran plastik. Jadi ketika akan dikemas menginginkan ukuran berapa, corong inilah yang berfungsi untuk mengatur ukuran plastik. Dimana arahnya akan didapat ukuran kemasan yang digunakan, baik itu untuk produk sachet yang memiliki gramasi kecil sampai pada produk sachet yang memiliki gramasi besar.

2. Membentuk kemasan

Dengan fungsi yang pertama sebagai pengukur plastik, otomatis hal ini juga fungsi corong sebagai media untuk membentuk sebuah kemasan. Tanpa corong mesin pengemas otomatis ini, maka tidak akan terbentuk kemasan. Membentuk kemasan yang dimaksud adalah selain mendapat ukuran juga sebagai media untuk membuat kemasan “jadi” yang sebelumnya adalah kemasan bentuk roll memanjang.

3. Sebagai media penyalur produk

Maksudnya apa? Maksudnya adalah, corong ini juga berfungsi sebagai media untuk menyalurkan produk kedalam kemasan. Ini sesuai bentuknya yaitu berlubang ditengah. Fungsi berlubang ditengah adalah untuk menyalurkan produk kedalam kemasan. Jadi dari gelas takar yang posisinya diatas sebagai media penakaran berat produk, corong inilah yang menjadi perantara turunnya bahan kedalam kemasan yang digunakan.

Dengan fungsi – fungsi tersebut, peranan corong memang sangat penting. Hal ini dikarenakan karena kemasan yang dihasilkan bergantung pada ukuran corong yang digunakan. Jika corong tidak sesuai atau berubah bentuk, maka kemasan juga akan mengikuti perubahan bentuk. Hal ini nantinya tidak akan sinkron dengan kemasan yang diinginkan.

Pentingnya pengaturan corong pada mesin pengemas otomatis

Jadi harus sangat ekstra hati – hati dalam merawat part yang satu ini. Jika tidak, kemasan tidak akan sempurna. Padahal kemasan adalah media buat memperkenalakan sebuah produk kepada calon pembeli. Maka untuk part ini harus dicek berkala setiap akan pemakaian. Dan pengecekannya pun tidak terlalu rumit. Hanya dicek posisi penempatan pada mesinnya sudah lurus dan pas atau belum.

Nah jadi temen – temen, itulah fungsi dan part corong pada mesin packing otomatis. Jika temen – temen ingin berkonsultasi terkait mesin pengemas otomatis dan aneka part penting yang sekiranya harus ada dan perlu perawatan bisa melalui kolom komentar dibawah atau bisa langsung ke nomor whatsapp kami dibawah.

Cukup sekian artikel kali ini. Terima kasih yang telah mampir dan membaca. Kita berjumpa di artikel – artikel selanjutnya. Semoga dengan ulasan kami bisa memberikan sedikit informasi mengenai detail dari mesin pengemas otomatis. Dimana mesin tersebutlah yang memberikan bantuan dalam proses pengemasan pada sebuah produk. Salam, sukses selalu.

Tinggalkan komentar