Gula dikemas kecil berbagai ukuran sudah jamak dilakukan ,bukan hal asing lagi. Apa sih yang melatarbelakangi hal tersebut ? Ya tentu saja masalah manfaat ekonomisnya. Konsumen menginginkan kuantitas produk sesuai dengan kebutuhannya, sesuai dengan kantong mereka juga. Untuk kebutuhan hotel ,restoran,rumah sakit ,gula kemas kecil satu takaran saji sangat diperlukan. Kemasan gula kecil ada dua macam,satu gula kemas sachet (three side seal),dan satunya kemas stick. Yang hendak dibahas sesuai judul adalah kemasan gula stick. Gula stick adalah bentuk kemasan gula kecil dengan bentuk center seal mirip tongkat ,bisa memakai kertas ataupun plastik. Kini Kemasan gula stick semakin menarik dengan warna -warni desain yang ciamik, jadi nggak cuma berfungsi sebagai wadah semata,kemasan juga menjadi daya tarik bagi konsumen.
Bukan hanya produsen gula asal luar negeri saja yang bermain dengan desain – desain cantik pada kemasan gula stick, produsen gula dalam negeri pun tak kalah inovatif dalam kreasinya. Industri pengemasan gula berkembang sangat pesat di jaman ini ,jaman yang bukan sekadar butuh tercukupinya fungsi ,namun juga estetika dan desain juga sangat diperhatikan. Karena desain cantik warna – warni menjadi nilai tambah tersendiri ,sebagai faktor penarik bagi konsumen.
Kemasan gula stick mudah dihasilkan dengan bantuan alat ,mesin- mesin pengemas gula stick moderen. Kecepatan pengemasan juga tidak bisa dipandang sebelah mata, walaupun mesin ini kategori mesin kecil. Dan mudah didapatkan, tidak melulu harus impor dari luar negeri. Industri mesin packing dalam negeri sudah bisa membuatnya sendiri. Sudah saatnya menjadi tuan rumah dinegeri sendiri…bukankah harusnya demikian?
Mesin ini memiliki kecepatan packing yang relatif memadai untuk kapasitas produksi tingkat menengah. Kecepatannya dari 20 sampai 50 an pack per menit. Jika disetting dengan kecepatan paling rendah,yaitu 20 pack per menit saja,berarti satu jam sudah 1200 pack . Untuk lebih detail, informasi mesin klik di Aneka Mesin.
Menurut anda gimana? gula stick warna -warni dengan desain ciamik ,memiliki peluang yang potensial bukan?